Program CSR
Corporate Social Responsibility
Pelatihan Kerajinan Tangan Kreasi Daur Ulang Kertas Koran
Seberapa banyakkah Program CSR yang bagus dan dapat mendatangkan manfaat bagi masyarakat Indonesia? Yaitu Implementasi Program Corporate Social Responsibility yang mampu mengubah paradigma serta perilaku hidup dan meningkatkan kemakmuran warga.
Program CSR dapat efektif bila melakukan pembinaan secara berkelanjutan agar efek positif yang diciptakannya dapat berakar kuat lagi kokoh dalam bersanding dengan sang waktu. Berangkat dari pemikiran di atas, kami coba tawarkan sebuah Program CSR periodik (Per 6 Bulan) untuk membina serta melatih masyarakat Indonesia agar dapat dapat memanfaatkan kertas koran dan majalah bekas untuk diubah menjadi produk-produk bernilai guna, seperti : Keranjang, Tatakan Gelas, Topi, Souvenir dll.
Kertas koran bekas mudah dan banyak sekali ditemui disekitar kita. Namun masih sedikit orang yang mampu memanfaatkan keberadaannya sebagai bahan baku proses produksi. Umumnya kita akan terbentur saat menggapai pemikiran, bisa dijadikan apa barang bekas ini? Sejalan dengan perkembangan zaman, kapasitas dan kapabilitas manusia kian bergerak meningkat. Melalui akumulasi pengetahuan dan keterampilan yang dimilikinya mereka kerap menemukan cara, metode dan teknik terbaru dalam berbagai hal. Salah satunya adalah teknik berkreasi kertas koran. Menguasai serta mendalami cara efektif berkreasi daur ulang kertas koran memberikan banyak manfaat positif :
1. Masyarakat dapat menciptakan nilai tambah dari setumpukan kertas koran dan majalah bekas menjadi produk-produk kreatif.
2. Memberikan solusi inovatif dalam memanfaatkan sampah / limbah koran yang diproduksi terus di setiap harinya.
3. Meningkatkan keterampilan masyarakat agar menjadi individu produktif.
4. Berpotensi menciptakan sumber penghasilan ekonomi rumah tangga.
5. Sebagai ciri khas serta identitas baru masyarakat Indonesia dimana menyatukan unsur seni dan budaya.
Program CSR Pembinaan dan Pelatihan Kreasi Kertas Koran kami tawarkan khusus bagi perusahaan maju dan bonafid demi kelancaran program serta manfaat nyata di masyarakat. Anggaran yang diperlukan untuk membina serta melatih 100 masyarakat selama periode 2 bulan sebesar Rp. 200.000.000,- dengan acuan perhitungan daerah Jakarta Raya.
Untuk informasi lebih lanjut dapat berpijak pada link di bawah ini :
Program CSR (Corporate Social Responsibility) Inovatif : Kerajinan Tangan Kreasi Kertas Koran
Program CSR Perusahaan Bonafid : Kreasi Daur Ulang Kertas Koran.
No comments:
Post a Comment