Wednesday, August 29, 2012

Minuman Sachet Jahe yang menghangatkan dan menyegarkan

Dari sekian banyak pilihan minuman sachet yang marak tersedia di pasaran, minuman serbuk dengan kandungan jahe dapat menjadi sebuah pilihan yang patut dicoba. Selain menghangatkan, minuman instan ini dapat pula menyegarkan kala diseduh dengan air panas dalam takaran yang pas.

Jahe selaku rempah-rempah seringpula dipakai dalam hal pengobatan karena mengandung cita rasa pedas yang khas. Melalui serangkaian teknologi industri, bubuk jahe diproses menjadi minuman serbuk yang dikemas dalam bentuk sachet, seperti Jahe Merah Super Amanah dan Susu Jahe Anget Sari.

jahe

Dari 3 varian jenis jahe yang populer di pasaran, Jahe Merah memiliki rasa yang paling pedas bila dibandingkan dengan Jahe Gajah (Jahe Badak) dan Jahe Kuning. Ada yang mempercayai khasiat  mengkonsumsi jahe merah dapat mengatasi masalah pencernaan, seperti perut kembung, masuk angin dan influenza.

jahe merah
 
Tren minuman sari jahe berkembang secara positif sejak tahun 2000. Perkembangan kehadirannya dimulai dari suguhan wedang jahe yang biasa ditawarkan di banyak angkringan. Salah satu terobosan produk dengan rasa baru adalah Susu Jahe Anget Sari.

susu jahe

Sensasi jahe yang memikat dengan wangi yang menyegarkan dapat memberikan rasa hangat dan nyaman di tubuh. Sesekali, coba dan rasakanlah aromanya, mungkin anda akan terbius menjadi  bagian kelompok penikmat minuman jahe.


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Kumpulan Postingan DUNIA KITA

Kaos Wayang SASONO RINGGIT